Diikuti Camat, Lurah dan Kades se Kabupaten Kerinci, Pj Bupati Buka Workshop P4GN bersama BNNP Jambi
JAMBI – Bertempat di Gedung Dharana Lastarya BNN Provinsi Jambi Pj Bupati Kerinci Asraf membuka langsung Workshop Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika (P4GN) yang diikuti Camat, Lurah dan Kepala Desa se Kabupaten Kerinci, Rabu (29/5/24) bersama Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol Drs Wisnu Handoko.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Asraf menyampaikan bahwa tahun ini Kabupaten Kerinci akan membentuk badan narkotika nasional Kabupaten (BNNK) Kerinci.
“Dalam waktu dekat nanti di APBD perubahan kita akan mulai masukkan anggarannya untuk tahun 2024 ini agar tahun 2025 mudah-mudahan sudah bisa terealisasikan”ujarnya.
Lanjut Asraf, ini merupakan gelombang pertama Desa yang terdiri dari 100 desa nanti akan ada gelombang kedua dengan jumlah 100 Desa terakhir gelombang ke 3 yang terdiri dari 85 desa.
“Apabila semua desa sudah selesai kita akan mengundang Bapak Gubernur Jambi untuk melaunching Kerinci bersinar dan kita buatkan monumenya. Saya berharap kabupaten kerinci yang saat ini diperingkat 5 bisa bergeser di peringkat 11 atau terakhir, ” lanjutnya.
Tidak hanya itu saja, Pj Bupati Kerinci menyebutkan bahwa ini merupakan agenda besar dari Pemkab Kerinci yang mana kita akan bekerja sama hingga Kecamatan, Desa dan Lurah untuk melakukan kegiatan P4GN agar bisa terwujud Kabupaten Kerinci Bersinar.
“ Harapan kita untuk menyelamatkan generasi penerus agar terbebas dari Bahaya Narkoba di Kabupaten Kerinci,” sambungnya.
Asraf menjelaskan, sesuai apa yang disampaikan Kepala BNN Provinsi Jambi bahwa Kabupaten Kerinci merupakan Kabupaten peringkat ke 5 se Provinsi Jambi tingkat penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
“ Ini juga merupakan target kita untuk meruang status tersebut menjadi peringkat 11 se Provinsi Jambi untuk menekan angka penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba,” pungkasnya.
Sementara itu Kepala BNNP Jambi Brigjen Pol Wisnu Handoko juga mengatakan bahwa dirinya bangga kepada masyarakat kerinci yang peduli tentang bahaya narkoba.
“Momentum desa bersinar ini sangat tepat sekali mengingat tanggal 26 juni nanti kita akan memperingati hari HANI (Hari anti narkotika Indonesia) dengan tema “Bersama masyarakat memerangi narkoba untuk mewujudkan Indonesia bersinar, “ ujarnya.
Dijelaskan Brigjen Pol Wisnu Handoko Dengan akan di bentuknya BNNK di kabupaten Kerinci merupakan kebanggaan mengingat di Provinsi Jambi hanya ada 3 BNNK yakni BNN Kota Jambi, BNN Kabupaten Tanjabtim, BNN Batanghari.
“Di Provinsi Jambi terdapat 11 Kabupaten/Kota namun saat ini hanya 3 BNN Kabupaten/Kota yang terbentuk. Dengan nanti terbentuknya BNN Kabupaten Kerinci maka jumlah BNN Kabupaten/Kota akan bertambah,” pungkasnya.
Selanjutnya, Salah satu yang menjadi peserta Workshop P4GN yaitu Kades Pelompek H Hardiyanto mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kerinci khususnya Pj Bupati yang telah menggelar kegiatan ini.
“ Kami berharap program ini terus dilakukan, sehingga apa yang disampaikan Pj Bupati sepulang dari mengikuti kegiatan ini akan segera dilaksanakan di Desa masing-masing sehingga mulai dari tingkat Desa dan Kelurahan bisa menjadikan Kabupaten Kerinci Bersinar,” pungkasnya. (IR)