Yello Hotel Jambi Peduli Lingkungan Gelar Aksi Word Clean Up Day di Gentala ARASY Pelaku Pembakaran Lahan Ditangkap, Kapolres Sarolangun: Terancam Hukuman 10 Tahun Penjara Komplotan Pencurian Minyak Kondensat PT Pertamina Dibekuk Ditreskrimum Polda Jambi  Ny. Puput Husaini, Bawa IAD Bangka Tengah Juara Pertama Lomba Senam Kreasi Acara Puncak Hari Adat Melayu Jambi ke 2 Dihadiri Langsung Kapolda Jambi 

Home / Berita / Daerah / Kota Jambi

Kamis, 21 Maret 2024 - 13:23 WIB

Ini Penekanan dan Arahan Kapolda Jambi saat Pimpin Pelaksanaan Gelar Operasional TW I 

Ini Penekanan dan Arahan Kapolda Jambi saat Pimpin Pelaksanaan Gelar Operasional TW I 

JAMBI – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono memimpin pelaksanaan acara Gelar Operasional (GO) Triwulan  (TW)  I Polda Jambi dan Jajaran, pada Kamis (21/03/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan di ruang vicon lantai II Mapolda Jambi tersebut dihadiri oleh Waka Polda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, Pejabat Utama (PJU) Polda Jambi dan para Kapolres ta/Jajaran Polda Jambi.

Dalam sambutannya Kapolda Jambi menyampaikan agar selalu memonitoring situasi Kamtibmas yang berkembang saat ini di Provinsi Jambi.

Baca Juga  Bertolak ke Jakarta, Ketua PWI Kota Jambi Diagendakan Hadiri Puncak Peringatan HPN 2024 Yang Dibuka Presiden RI

“Pasca pelaksanaan pemungutan suara Pemilu tahun 2024 Provinsi Jambi relatif aman dan kondusif, namun kita tidak boleh under estimate karena beberapa tindak pidana yang terjadi di Wilayah Provinsi Jambi masih tetap didominasi oleh kejahatan Konvensional (curat, curas dan curanmor) dan kejahatan Transnasional (tindak pidana penyalahgunaan narkoba dan illegal things), ” Jelas Kapolda Jambi.

Jenderal bintang dua tersebut juga mengingatkan kepada seluruh anggota untuk selalu mengantisipasi serta menjadi atensi bersama yang harus segera ditindak lanjuti beberapa polemik seperti angkutan batubara, bencana alam,  penanganan konflik sosial khususnya konflik lahan dan pelaksanaan pengamanan Pemilu tahun 2024.

Baca Juga  Pererat Silaturahmi, Kapolda Jambi Ikuti Olahraga bersama Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-71

Beberapa penekanan dan arahan Kapolda Jambi agar dapat dipedomani dalam pelaksanaan tugas, yaitu:

1. Petakan wilayah-wilayah yang rawan terjadinya gangguan kamtibmas untuk dapat dijadikan sasaran kegiatan kepolisian guna mempermudah antisipasi dan penanggulangan dengan mengutamakan pencegahan dalam setiap permasalahan yang akan muncul;

2. Jaga profesionalisme dalam penegakkan hukum secara transparan dan berkeadilan, tekan angka kejahatan serta maksimalkan pengungkapan dan penyelesaian kasus secara tuntas;

Baca Juga  Kapolres Kerinci Pastikan Kotak Suara Sampai di PPK Dalam Keadaan Aman

3. Bangun komunikasi dan kerjasama secara aktif dengan berbagai pihak dan stakeholder agar tercipta hubungan emosional yang baik guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah masing-masing;

” Keempat terapkan strategi proaktif, tindakan persuasif dan humanis dalam menghadapi permasalahan sosial yang timbul ditengah masyarakat serta Lakukan koordinasi dan kerjasama dengan dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan setiap tahapan pemilu tahun 20232024 dan operasi “ketupat 2024”,” Tutupnya.

Usai sambutan Kapolda Jambi acara dilanjutkan dengan penyampaian paparan oleh para para PJU Polda Jambi lainnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Naik Tingkat Wartawan Madya, Ketua PWI Kota Jambi Dinyatakan Kompetensi dan Terima Sertifikat UKW 

Berita

Usai Mengamankan 6 Pelaku Saat Razia Narkoba, Emak-emak Susul Geruduk Lokasi dan Temukan Barang Bukti

Berita

Guna Kelancaran Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 1445 H, Aktivitas Mobilisasi Angkutan Batu bara Dihentikan Sementara

Berita

Tak Hanya Sampaikan Program Kerja, Pengurus PWI Kota Jambi Turut Sampaikan Keberangkatan Hadiri Kongres XXV di Bandung

Berita

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Korban Tenggelam di Perairan Kuala Tungkal 

Berita

Upacara Hari Bhakti Imigrasi ke 74, Kakanwil Kemenkumham Jambi Turut Bacakan Amanat Menteri Hukum dan HAM RI 

Berita

Pimpin Sertijab Dua Pejabat Utama dan Tiga Dandim Jajaran Korem 042 Gapu, Ini Amanat Brigjen TNI Supriono

Berita

Peresmian dan Penandatanganan Prasasti Kantor BNNP Jambi Oleh Kepala BNN RI Turut Dihadiri Kapolda Jambi