Rotasi Jabatan, Kapolres Tanjab Barat Dimutasi, Ini Penggantinya
JAMBI – Rotasi jabatan di Polda Jambi kembali bergulir. Kali ini, Kapolres Tanjab Barat di mutasi.
Adapun mutasi Kapolres Tanjab Barat ini berdasarkan surat Telegram Kapolri Nomor ST 171 / I / KEP./2024, Tanggal 23 Januari 2024.
Surat mutasi Kapolres Tanjab Barat ini, Ditandatangani oleh As SDM Kapolri, Irjen Pol. Dedi Prasetyo.
Adapun Kapolres Tanjab Barat Polda Jambi AKBP Padli diangkat sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Jambi.
Sedangkan Penggantinya adalah AKBP Agung Basuki, diangkat sebagai Kapolres Tanjab Barat Polda Jambi yang sebelumnya menjabat Kapolres Pariaman Polda Sumbar.
Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto membenarkan adanya mutasi Kapolres Tanjab Barat.
“Mutasi ini merupakan hal yang biasa dalam rangka penyegaran dan pembinaan karier, serta untuk menambah wasasan dan pengalaman bagi setiap personel Polri,” ujarnya, Kamis 25 Januari 2024.