Yello Hotel Jambi Peduli Lingkungan Gelar Aksi Word Clean Up Day di Gentala ARASY Pelaku Pembakaran Lahan Ditangkap, Kapolres Sarolangun: Terancam Hukuman 10 Tahun Penjara Komplotan Pencurian Minyak Kondensat PT Pertamina Dibekuk Ditreskrimum Polda Jambi  Ny. Puput Husaini, Bawa IAD Bangka Tengah Juara Pertama Lomba Senam Kreasi Acara Puncak Hari Adat Melayu Jambi ke 2 Dihadiri Langsung Kapolda Jambi 

Home / Berita / Daerah / Kota Jambi

Rabu, 29 Mei 2024 - 12:40 WIB

Kabupaten Pertama, Kerinci Inovasi Launching Desa dan Kelurahan Bersinar di BNN Provinsi Jambi

Screenshot

Screenshot

Kabupaten Pertama, Kerinci Inovasi Launching Desa dan Kelurahan Bersinar di BNN Provinsi Jambi

JAMBI – Dalam rangka mengantisipasi serta menekan angka penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di wilayah Kabupaten Kerinci, Pj Bupati Kerinci Asraf bersama Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol Wisnu Handoko melakukan apel siaga serta melaunching Desa dan Kelurahan Bersinar (Bersih dari Narkoba) bertempat di Lapangan BNNP Jambi, Rabu (29/5/24).

Apel siaga dan launching Desa dan Kelurahan Bersinar ini diikuti oleh 285 Desa, 2 Kelurahan dan 18 Kecamatan se Kabupaten Kerinci.

Baca Juga  Safari Ramadhan Pertama di Kerinci, Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan CSR

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Kerinci Asraf menyebutkan bahwa kegiatan ini dilakukan sebanyak 3 gelombang, dan hari ini 100 kepala Desa, nantinya 100 Kepala Desa dan terakhir 85 Kepala Desa.

” Ini merupakan terobosan baru dan inovasi dari Kesbangpol Pemkab Kerinci yang bekerjasama antar OPD sehingga nantinya akan diadakan secara keseluruhan yaitu 285 Desa dan 2 Kelurahan,” ujarnya.

Tentunya saya selaku Pj Bupati Kerinci sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan, sehingga tujuan akhir kita akan melakukan peresmian Kabupaten Kerinci Bersih dari Narkoba (Bersinar) yang nantinya diresmikan langsung oleh Gubernur Jambi DR H Al Haris.

Baca Juga  Ketua PWI Provinsi Jambi Hadiri Safari Ramadhan Pj Bupati Kerinci di Desa Mukai Tinggi

” Ini tahap pertama serta inovasi baru, dan ini merupakan Kabupaten pertama yang melakukan inovasi tersebut,” lanjutnya.

Tidak hanya itu, Asraf menjelaskan kegiatan ini merupakan hal yang baru pertama dilaksanakan apalagi menyangkut generasi penerus di Kabupaten Kerinci agar tidak terjerumus bahaya narkoba.

” Nantinya Kepala Desa bisa meneruskan ke Desa dengan berkoordinasi dengan Lembaga Adat, BPD dan Tokoh Masyarakat atau dibuat Perdes maupun larangan adat,” sambungnya.

Baca Juga  Safari Ramadhan di Koto Salak, Pj. Bupati Asraf Sampaikan Rencana Kunjungan Presiden Ke Kabupaten Kerinci

Kedepannya untuk implementasi Kepala Desa atau Lurah bisa saja menganggarkan pencegahannya seperti sosialisasi di tingkat Desa dan Kelurahan.

Selanjutnya Ratusan Kades, 2 Lurah dan 18 Camat menjadi peserta dan mengikuti Workshop yang disampaikan langsung oleh Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol Wisnu Handoko di Gedung Dharana Lastarya BNN Provinsi Jambi. (IR)

Share :

Baca Juga

Berita

Gerak Cepat Kodim 0415/Jambi Bantu Warga Korban Banjir

Berita

Kakanwil Kemenkum Jambi Elly Yuzar Lantik 27 Orang Pejabat Manajerial dan Non Manajerial serta 1 Kenaikan Jenjang Jabatan Fungsional Penyuluh Hukum

Berita

Ini Pesan Kapolda Jambi saat Lepas Keberangkatan Ekspedisi Merah Putih Atap Sumatera Daki Gunung Kerinci

Berita

Dua Kali Menjadi Anggota Dewan, H Rusdianto MS Kini Siap Maju Sebagai Calon Bupati Tanjabtim

Berita

Upaya pencegahan Karhutla, Danrem 042/Gapu Plh. Dansatgas Karhutla Provinsi Jambi lakukan Patroli Udara

Berita

Sembilan Unit Sepeda Motor Tanpa Dokumen Diamankan Polres Kerinci 

Berita

Pemilu 2024, Polri Pastikan Berkomitmen Netral

Berita

Ketua PWI Kota Jambi Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi